Cara Membuat Efek Tilt-Shift di GIMP

Berikut ini tutorial Cara Membuat Efek Lensa Tilt Shift Dengan GIMP.

Caranya adalah dengan membuat seleksi pada foto secara memanjang menggunakan Quick Mask.

Kemudian kita berikan filter gaussian blur, dan terakhir kita atur hue-saturation.
 
Mari kita mulai!
Efek Lensa Tilt Shift Dengan GIMP
Hasil akhir.


1. Buka Foto.
Pilih menu File>Open, klik foto anda, kemudian klik tombol Open. 

Foto yang digunakan untuk keperluan tutorial GIMP ini diambil dari situs web Pixabay.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Buka foto ke dalam GIMP.

2. Gandakan Layer Jika Perlu.
Untuk menjaga agar foto original tidak rusak, gandakan layer dengan memilih menu Layer>Duplicate Layer.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Backup foto original.

3. Aktifkan Quick Mask.
Aktifkan Quick Mask dengan menekan tombol Shift+Q atau memilih menu Select>Toggle Quick Mask.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Tekan tombol Shift+Q.

4. Pilih Blend Tool.
Klik icon Blend Tool. Tekan tombol D untuk mengembalikan warna foreground/background ke default (hitam/putih). 

Pada Tool Options, pilih FG To BG dan Shape Bi-Linear.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Klik icon Blend Tool.

https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Tool Options.

5. Terapkan Blend Tool (Gradient).
Terapkan blend tool atau gradient pada dokumen, caranya klik kemudian drag sambil menekan tombol Ctrl.

Selanjutnya tekan tombol Shift+Q untuk menghilangkan Quick Mask.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Klik drag kemudian hilangkan Quick Mask, tekan Shift+Q.

6. Terapkan Gaussian Blur.
Pilih menu Filters>Blur>Gaussian Blur

Silahkan isikan Blur Radius, kemudian klik tombol OK. 

Pilih Select>None untuk menghilangkan seleksi.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Terapkan Gaussian Blur kemudian hilangkan seleksi.

7. Atur Hue/Saturation.
Agar efek miniatur terlihat lebih realistis, pertajam warna dengan menambahkan saturation. 

Pilih menu Colors>Hue-Saturation

Geser slider saturation ke kanan. 

Kemudian klik tombol OK.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/08/efek-lensa-tilt-shift-dengan-gimp.html
Atur Hue-Saturation.

Dalam dunia fotografi, lensa Tilt Shift digunakan untuk mensimulasikan scene miniatur.

Foto yang dihasilkan dari lensa ini akan mirip seperti sebuah miniatur.

Efek ini dinamakan efek lensa tilt shift.

Berikut hasilnya:
Efek Lensa Tilt Shift Dengan GIMP
Tutorial Efek Lensa Tilt Shift GIMP.

Tutorial GIMP lainnya:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar