Cara Edit Foto Fokus Warna Di Paint.NET

Berikut ini tutorial Cara Edit Foto Fokus Warna Di Paint.NET atau biasa disebut juga dengan nama Selective Coloring.

Caranya, gandakan layer dan mengubahnya menjadi hitam putih kemudian menghapus hitam putih di area tertentu foto menggunakan Eraser Tool.

Terakhir bisa ditambahkan pengaturan brightness / contrast sehingga kita mendapatkan fokus obyek yang lebih baik. 
Edit Foto Fokus Warna Di Paint.NET
Hasil Akhir.


1. Buka Foto.
Buka aplikasi Paint.NET kemudian buka foto dengan memilih menu File>Open atau shortcut keyboard Ctrl+O

Sumber foto untuk tutorial Paint.NET ini diambil dari situs national geographic.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Buka Foto.

2. Gandakan Layer.
Gandakan layer background dengan memilih menu Layers>Duplicate Layer.

Akan terbentuk layer baru dengan nama background copy.

Untuk mempermudah pekerjaan, double klik layer background copy kemudian ubah namanya menjadi Hitam Putih.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Gandakan Layer.

3. Ubah Ke Hitam Putih.
Ubah warna foto pada layer Hitam Putih menjadi hitam putih dengan cara memiilih menu Adjustments>Black And White

Sekarang foto telah berubah menjadi hitam putih.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Ubah Ke Hitam Putih.

4. Hapus Area Yang Kita Inginkan Menggunakan Eraser Tool.
Tekan huruf E atau klik icon Eraser Tool pada Tool Panel kemudian atur ukuran brush pada option bar.

Klik layer Hitam Putih untuk memastikannya aktif.

https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Klik icon Eraser Tool.

https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Atur ukuran brush pada Eraser Option Bar.

https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Sapukan mouse di area yang kita inginkan menggunakan Eraser Tool.

5. Atur Brightness Dan Kontras.
Klik layer Background untuk memastikannya aktif kemudian pilih menu Adjustments>Brightness / Contrast

Pada jendela Brightness / Contrast silahkan anda geser-geser slider brightness dan slider contrast sampai diperoleh hasil yang anda inginkan.
https://mudahtrik.blogspot.com/2014/01/edit-foto-fokus-warna-di-paintnet.html
Atur Brightness Kontras.

Berikut hasilnya:
Edit Foto Fokus Warna Di Paint.NET
Tutorial efek foto dengan seleksi warna menggunakan Paint.NET

Tidak ada komentar:

Posting Komentar